16 Pelanggar Protokol Kesehatan Terjaring Petugas di Pondok Kelapa

Foto Dok. Kelurahan Pondok Kelapa

Barometernews.id | Jakarta, – Sebanyak 16 pelanggar protokol kesehatan terjaring petugas akibat tak mengenakan masker saat melintas di Jalan Raya Pondok Kelapa, Kelurahan Pondok Kelapa, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (17/02).

Lurah Pondok Kelapa, Siska Leonita menegaskan, pihaknya akan terus lakukan sosialisasi aturan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ) di wilayahnya. Bahkan, penindakan sanksi tegas diberikan bagi warga yang masih mengabaikan protokol kesehatan 5M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi Kerumunan, dan Membatasi mobillitas).

Bacaan Lainnya

“Hal ini guna berikan efek jera dan mendisiplinkan warga untuk mematuhi protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran Covid-19 pada klaster keluarga yang masih dominan di Ibu Kota, khususnya di Pondok Kelapa,” Kata Siska.

Ia mengimbau, bahwa tiap harinya pihaknya mengerahkan petugas gabungan Covid-19 terdiri Satpol PP dan TNI/Polri hingga kader PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga), Dasawisma dan Jumantik guna mengkampanyekan penggunaan masker, sehingga dapat terpatuhi protokol kesehatan di tingkat Kelurahan serta RT dan RW.

“Marilah kita jaga kesehatan kita bersama. Penggunaan masker dan anjuran pemerintah 5M agar  kita semuanya dapat berkolaborasi memutuskan tali rantai Covid-19,” Pungkasnya. [Kominfotik JT/AJ]

Pos terkait