Atasi Genangan, Kelurahan Setu Buat Saluran Air di Jalan Kp. Kramat

Foto Dok. Kelurahan Setu

Barometernews.id | Jakarta, – Dalam rangka mengantisipasi banjir di wilayah Kelurahan Setu, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, petugas Suku Dinas Sumber Daya Air Kecamatan Cipayung membuat saluran air.

“Pembuatan saluran air sepanjang kurang lebih 50 meter dilakukan di Jalan Kp. Kramat RT 006/RW 04 Kelurahan Setu,” Ungkap Lurah Setu, Jenuri saat dihubungi oleh tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur, Rabu (28/04).

Bacaan Lainnya

Jenuri menjelaskan, petugas yang membantu membuat saluran air dari SDA Kecamatan Ciracas dikerahkan 15 petugas.

Ia menyebutkan, pembuatan saluran dilakukan karena lokasi tersebut tergenang, sehingga dibuatkan saluran air sepanjang 50 meter agar di saat hujan air dapat mengalir ke saluran PHb utama di wilayah Kelurahan Setu.

“Diharapkan dengan dibuatkannya saluran air, dapat mengatasi genangan di wilayah Kelurahan Setu,” Tuturnya. [Kominfotik JT/JS]

Pos terkait