Barometernews.id | Jakarta, – Dalam rangka mencegah terjadinya genangan menjelang musim hujan, Kelurahan Munjul menggelar kegiatan kerja bakti angkat lumpur, Minggu (17/10). Sebelum melakukan kerja bakti gerebek angkat lumpur di Jalan Raya Munjul, dilakukan apel bersama yang dipimpin oleh Camat Cipayung, Panangaran Ritonga.
Dalam arahannya, Ritonga menginginkan seluruh petugas melakukan pembersihan saluran sepanjang kurang lebih 1 kilometer, dari Pondok Pesantren Al Hamid, simpang Jalan Buni, hingga depan Lokbin Munjul.
“Kerja bakti grebek lumpur di sepanjang Jalan Raya Munjul tersebut berada perbatasan RW 01, RW 02 RW 03 dan RW 04 Kelurahan Munjul,” Ungkap Lurah Munjul, Sumarjono, saat dihubungi Sudin Kominfotik Jakarta Timur.
Sumarjono menjelaskan, sebanyak 100 personel gabungan diturunkan dalam kegiatan ini. Diantaranya, terdiri dari petugas PPSU, Sumber Daya Air setempat, hingga pengurus RW 01, RW 02, RW 03 dan RW 04 Kelurahan Munjul. Sumarjono menambahkan, kerja bakti ini untuk antisipasi menjelang musim hujan dan mencegah terjadinya genangan di saat hujan, sehingga saluran air berjalan lancar dan tidak mampet karena sampah.
“Selain hari ini Kami juga melakukan kegiatan rutin dan mewajibkan seluruh petugas PPSU membersihkan saluran air yang sesuai zonanya masing-masing. Semoga dengan kegiatan ini Kelurahan Munjul bebas genangan dan banjir,” Pungkasnya. [Kominfotik JT/JS]