Jaga Lingkungan Tetap Bersih, PPSU Pekayon Pangkas Tanaman Liar

Foto Dok. Kelurahan Pekayon

Barometernews.id | Jakarta, – Dalam rangka merawat dan menjaga kebersihan lingkungan di wilayah Kelurahan Pekayon, Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pekayon diturunkan dalam kegiatan pembersihan wilayah.

Sebanyak 9 orang petugas PPSU Kelurahan Pekayon memangkas tanaman sepanjang 15 meter yang berada di Jalan Tipar RT 002/RW 07 Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (23/11).

Bacaan Lainnya

“Pembersihan lingkungan di wilayah Kelurahan Pekayon, untuk membuat lingkungan tetap bersih dan indah, serta indah dipandang, sehingga membuat nyaman warga sekitar,” Kata Lurah Pekayon, Mesrarianita.

Selain pemangkasan tanaman, juga dilakukan pengangkutan sampah di Jalan Bidan Dedeh RT 001/RW 06 Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo.

“Padahal sebelumnya sampah tidak ada, tetapi ada sejumlah 5 kantong plastik hitam yang berada di, dan langsung dilakukan pengangkutan sampah oleh petugas,” Ujarnya.

Ia pun berterima kasih atas kinerja yang dilakukan anggota PPSU Kelurahan Pekayon dan tetap dipertahankan kedisiplinan dan selalu sigap dari kondisi apapun demi melakukan pembersihan wilayah, sehingga Kelurahan Pekayon bebas sampah dan selalu bersih sehingga membuat nyaman warga. [Kominfotik JT/JS]

Pos terkait