Kelurahan Cawang Ajak Warga Sosialisasikan 3M di Lingkungan Masing-Masing

Foto Dok. Kelurahan Cawang

Barometernews.id | Jakarta, – Kelurahan Cawang mengajak warga melakukan sosialisasi 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) di lingkungan RW 05 dan RW 08, sekaligus membagikan masker kepada warga, Senin (31/08).

Adapun kegiatan ini merupakan intruksi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan 3M agar kasus Covid-19 ini tidak terus meningkat.

Bacaan Lainnya

“Kita menyampaikan imbauan kepada masyarakat harus tetap melaksanakan yang humanis dan persuasif. Jangan sampai melaksanakan sesusatu hal yang baik tapi dengan cara-cara yang kurang baik,” Kata Lurah Cawang, Didik Diarjo.

Pihaknya pun memberikan sanksi bagi warga yang kedapatan tidak memakai masker saat keluar rumah.

“Saat ini kita berika sanksi yang tidak memakai masker saat beraktifitas atau memberi hukuman yaitu menyebutkan Pancasila,” Tambahnya.

Didik menilai, kegiatan ini bagus dan sesuai upaya Pemerintah dalam memutus penyebaran COVID-19 dan mencegah penularannya. [Kominfotik JT/VS]

Pos terkait