Kelurahan Pinang Ranti Gelar Pemotongan Hewan Kurban Bersama Karang Taruna

Foto Dok. Kelurahan Pinang Ranti

Barometernews.id | Jakarta, – Bertempat di SKKT (Sasan Krida dan Karang Taruna) Kelurahan Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, jajaran Kelurahan Pinang Ranti bersama Karang Taruna menggelar pemotongan hewan kurban, Sabtu (01/08).

Lurah Pinang Ranti, Haris Indrianto, mengatakan, pemotongan hewan kurban ini terdiri dari 3 ekor kambing dan 1 ekor sapi. Ia menyampaikan, pelaksanaan pemotongan hewan kurban ini dengan jajaran Kelurahan Pinang Ranti bersama anak muda atau Karang Taruna Kelurahan Pinang Ranti.

Bacaan Lainnya

“Kita di sini bersama para ASN Kelurahan, PPSU, juga Karang Taruna, melaksanakan pemotongan hewan kurban. Kita juga tetap menerapkan protokol kesehatan,” Tuturnya kepada tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Haris juga katakan selain di SKKT juga dilaksanakan pemotongan hewan kurban di dua tempat lainnya, yakni di Jalan Pinang Ranti 1 dan Jalan Pondok Gede.

Ia menjelaskan, pelaksanaan pemotongan hewan kurban di Kelurahan Pinang Ranti wajib memperhatikan protokol kesehatan. Begitu juga pembagian daging kurbannya, wajib menggunakan kemasan yang ramah lingkungan.

“Saya sudah sampaikan kepada panitia kurban di sini wajib memperhatikan protokol kesehatan,” Pungkasnya. [Kominfotik JT/AD]

Pos terkait