Menteri Kesehatan Tinjau Vaksinasi Covid-19 di GOR Ciracas

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Jakarta, – Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin, bersama Panglima TNI, Marsekal TNI, Hadi Tjahjanto, dan Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengunjungi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Jumat (02/07).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Timur, dr. Indra Setiawan dan Wakil Camat Ciracas, Rudy Syahrul.

Bacaan Lainnya

Mereka memastikan, proses pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di wilayah Kota Jakarta Timur, berjalan dengan baik dalam kegiatan vaksinasi massal di GOR Ciracas.

“Pada pelaksanaan kegiatan vaksinasi Covid-19 di GOR Ciracas, tak hanya warga Kecamatan Ciracas, Warga DKI Jakarta, maupun di luar Jakarta juga dapat melakukan vaksinasi di GOR Ciracas, Jakarta Timur,” Kata Wakil Camat Ciracas, Rudy Syahrul.

GOR Ciracas menjadi salah satu sentra vaksinasi Covid-19 di wilayah Jakarta Timur. Pelaksanaan di sana menargetkan 1.000 warga untuk divaksin per harinya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Kecamatan Ciracas, dr. Santayana, mengapresiasi antusias warga yang mau divaksin di GOR Ciracas. Pihaknya memastikan tidak merasa kewalahan memvaksin seribu warga di tempat tersebut, lantaran adanya bantuan tenaga kesehatan dari TNI, dan Polri.

“Dengan adanya vaksinasi ini, diharapkan masyarakat Indonesia dapat terbebas dari Covid-19,” Ujarnya. [Kominfotik JT/JS]

Pos terkait