NU Langsa Laksanakan Konferensi Cabang

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Langsa, – Nahdlatul Ulama Kota Langsa melaksanakan Konferensi Cabang se-Kota Langsa dalam agenda Pemilihan Ketua Periode 2020-2025. Peserta Kegiatan tersebut adalah Pengurus MWC (Majelis Wakil Cabang) seluruh kecamatan di Kota Langsa yaitu 5 kecamatan, Sabtu (11/01).

Tgk. Jarimin Ketua Tanfidziah PC NU Kota Langsa dalam sambutannya menyampaikan bahwa NU merupakan organisasi Islam terbesar di Indonesia yang menganut i’tiqad Ahlussunnah Waljamaah (Aswaja), yang dalam sejarahnya NU turut memberikan kontribusi positif untuk Indonesia.

Bacaan Lainnya

Sementara itu Rais Syuriyah PW NU Aceh, Waled Nu dalam sambutannya menyampaikan bahwa NU sebagai lembaga yang beri’tiqad Ahlussunnah Waljamaah dengan landasan Mazhab dan Kultur merupakan ciri NU. Peran NU juga  sangat besar dalam membangun Negeri walau mungkin NU di Aceh masih belum berkembang secara menyuluruh akan tetapi NU terus melaksanakan syiar dakwah, amaliah, dan amal sosialnya yang sesuai kultur Indonesia yaitu Islam yang Moderat, Islam Indonesia.

“Mari kita besarkan NU dan melaksanakan amaliah – amaliah NU bagi kader – kader NU, Syuriyah dan Tanfidziah, serta Banom – Banom NU. Harapan kepada Pengurus NU Langsa nanti, terus memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah, pembangunan masyarakat dan Kota Langsa. Dan menjadi mitra dan dapat bekerjasama khususnya dalam bidang keagamaan,” Ujar Waled Nu.

Foto Dokumentasi

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Pemkot Langsa dan turut hadir Wakil Ketua DPRK, Perwakilan Kapolres, Dandim, Kaposda BIN Langsa, Hadir mewakili walikota yaitu Kadis Syariat Islam Kota Langsa, Juga turut Hadir Banom Banom NU, PMII, GP ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU, serta para Ulama dan Tokoh Masyarakat. [Red/CH]

Pos terkait