Pemkot Jakarta Timur Susun Rencana untuk HUT DKI Jakarta

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Jakarta, – Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) perencanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-494 DKI Jakarta yang akan jatuh pada 22 Juni 2021, di Ruang Pola Lantai II Blok A Kantor Wali Kota, Jakarta Timur, Selasa (11/05).

Dalam Rakor perencanaan tersebut, HUT ke-494 DKI Jakarta tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur akan mengusung tema Jakarta Bangkit. Kegiatan ini akan mengedepankan aktivitas perekonomian pelaku usaha binaan di Jakarta Timur yang sudah bangkit selama pandemi Covid-19.

Bacaan Lainnya

“Hari ini kita lakukan persiapan HUT ke-494 DKI Jakarta. Kita juga akan tampilkan binaan UMKM pemulihan perekonomian Covid-19,” Kata Wali Kota kepada tim Sudin Kominfotik Jakarta di lokasi.

Ia menyebutkan, gelaran lapak pelaku usaha binaan akan ditampilkan di Pasar Embrio, Jalan Kerja Bakti, Kelurahan Makasar, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, nantinya.

Ditambahkan Wali Kota, dari berbagai kegiatan yang ditampilkan, dilakukan dengan berkolaborasi bersama masyarakat dengan rangkaian berbagai acara menarik. Kegiatan tentunya dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan 5M (Menjaga Jarak, Menggunakan Masker, Mencuci Tangan, Menjauhi Kerumunan, dan Membatasi Mobilitas).

“Selain berbagai penampilan menarik kita juga menampilkan aktivitas perekonomian perdagangan masyarakat yang sudah bangkit di tengah pandemi Covid-19,” Pungkasnya. [Kominfotik JT/AJ]

Pos terkait