Barometernews.id | Jakarta, – Sebanyak lima personel Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kepulauan Seribu menyuplai kebutuhan air bersih, di 16 sarana cuci tangan Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Menurut Hendri, Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Kepulauan Seribu, pengisian air bersih pada sarana cuci tangan umum rutin dilakukan, terutama memasuki akhir pekan.
“Tujuannya supaya bisa digunakan oleh warga maupun wisatawan sebagai salah satu upaya pencegahan penularan COVID-19 di masa arus balik pasca lebaran Idul Fitri 1442 H,” Kata Hendri, Minggu (16/05).
Hendri mengatakan, untuk suplai air bersih sarana cuci tangan tersebut, pihaknya mengerahkan lima personel beserta satu unit gerobak motor, dengan titik- titik lokasi pengisian di antaranya RW 01 sebanyak 5 titik, RW 02 berjumlah 7 titik dan dermaga utama 4 titik.
“Petugas menghabiskan sekitar 800 liter air bersih yang diambil dari BWRO Pulau Harapan,” Tandasnya. [Kominfotik1000]