Barometernews.id | Pontianak, – PMII Rayon Budi Utomo FKIP Untan menggelar diskusi dalam rangka memperingati hari lahir rayon Budi Utomo yang ke 6 di Jalan Mufakat kota Pontianak, Selasa sore (15/12).
Dengan mengingat kembali sejarah berdirinya PMII Rayon Budi Utomo, panitia menghadirkan sahabat Mulyadi yang merupakan saksi mata berdirinya rayon Budi Utomo pada masanya dan juga tokoh estafet pergerakan PMII rayon Budi Utomo FKIP Untan dari periode pertama hingga saat ini.
Kegiatan ini juga di hadiri oleh pengurus cabang PMII kota Pontianak, PMII komisariat se kota Pontianak, dan juga PMII rayon se-kota Pontianak dan tentunya dimeriahkan oleh kader-kader FKIP itu sendiri.
Dalam sambutannya PC PMII kota Pontianak menyampaikan, “Jangan hidup hanya untuk diri sendiri tapi hidup bermanfaat bagi orang lain,” Pungkasnya.
Sebagai narasumber sahabat Mulyadi menyampaikan bahwa pentingnya pengawasan dalam pengkaderan baik rayon, komisariat maupun tingkat cabang dalam kaderisasi guna untuk mengkokohkan pergerakan.
“Jangan terlalu menyibukkan diri apa yang akan kamu dapatkan di PMII tetap berproseslah karena kita tidak tahu kedepannya kita akan jadi apa dan rezekinya dimana,” Pungkasnya.
Kegiatan berjalan dengan lancar dengan penyampaian narasumber yang sangat luar biasa yang menumbuhkan semangat dalam pergerakan dengan prinsip zikir, fikir , dan amal Sholeh. [KHOT/Syaadah]