Polsek Sungai Beremas Gelar Operasi Pekat

Foto Dok. Situasi giat Operasi Pekat

Barometernews.id | Pasbar, – Dalam rangka menciptakan rasa aman dan Kondusif di masa pademi Covid-19, dan juga untuk antisipasi dampak tindak kriminalitas, jajaran Kepolisian Polsek Sungai Beremas Polres Pasbar, Sabtu (03/07) malam pukul 20.30 Wib. bertempat di depan mako Polsek Sungai Beremas Jorong Kampung Padang Selatan Nagari Air Bangis Kecamatan Sei. Beremas Kabupaten Pasaman Barat, melakukan kegiatan Operasi Pekat 2021.

Foto Dok. Operasi berlangsung aman dan terkendali

Kegiatan operasi Pekat di wilayah hukum Polsek Sungai Beremas ini selain melibatkan Personil Polsek Sungai Beremas, Personil Sat Lantas Pos Parit Koto Balingka juga melibatkan Personil TNI dari Koramil Air Bangis serta Staf Pemerintahan Nagari Air Bangis, dipimpin langsung oleh Kapolsek Sungai Beremas, IPTU Alfian Nurman. SH.

Bacaan Lainnya
Foto Dok. Salah seorang pengendara motor sedang dimintai keterangan

Kapolres Pasbar,  AKBP Sugeng Hariyadi melalui Kapolsek Sungai Beremas, IPTU Alfian Nurman, SH. menyampaikan Operasi Pekat 2021 yang dilakukan pada malam hari ini sasarannya adalah ranmor dan kendaraan yang mengunakan knalpot racing atau tidak standar.

“Pada Saat Tim melakukan Oprasi, kami berhasil mengamankan 25 unit Ranmor roda dua, dan juga melakukan Tilang terhadap pengendara yang tidak memiliki kelengkapan dan surat-surat maupun kenderaan yang tidak standar sebanyak 16 pengendara,” Terang Kapolsek.

Foto Dok.Beberapa masyarakat yang terjaring

Kapolres Pasbar melalui Kapolsek Sungai Beremas juga menghimbau pada masyarakat wilayah hukum Polsek Sungai Beremas untuk bersama-sama menjaga ketertiban agar aman dan kondusif jauh dari tindak kejahatan, dan bilamana ada yang mencoba untuk membuat wilayah Air Bangis tidak kondusif pihaknya tidak segan-segan menindak sesuai prosedur. “Operasi pekat ini tidak hanya dilakukan sekali, namun akan kita gelar beberapa kali di lokasi yang berbeda dan sasarannyapun tidak hanya ranmor tapi terhadap tindak kriminal pekat lainnya,” Terang Alfian.

Kegiatan Operasi pekat selesai pukul 23.30 wib selama, selama kegiatan berlangsung situasi aman dan terkendali. [Zoelnasti]

Pos terkait