Puskesmas Kramat Jati Targetkan 22.000 Lansia Jalani Vaksinasi Covid-19

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Jakarta, – Puskesmas Kecamatan Kramat Jati menggelar vaksinasi Covid-19 massal untuk kategori warga lanjut usia (Lansia) tahap pertama, di SMPN 281 Jakarta, Kelurahan Kramat Jati, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (01/03).

“Target untuk keseluruhan di Kecamatan Kramat Jati adalah 22.000 lansia. Untuk hari ini dari 7 Kelurahan se-Kecamatan Kramat Jati 250 lansia,” Ujar Camat Kramat Jati, Eka Darmawan.

Bacaan Lainnya

Eka menjelaskan, dari lansia di 7 Kelurahan yang sudah terdata pada hari ini akan dijadwalkan divaksin dari pagi hingga sore hari. Kemudian untuk target 22.000 lansia tersebut sudah didata dengan pihak Puskesmas Kecamatan Kramat Jati dalam kurun waktu sebulan.

“Nantinya selain di sini, juga dilaksanakan di Puskesmas Kecamatan, karena targetnya juga banyak dan waktunya sebulan,” Tambah Eka.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, dr. Inda, menjelaskan, dalam vaksinasi Covid-19 tahap pertama untuk lansia ini, salah satu yang berbeda yakni memiliki ruangan mini ICU, karena vaksinasi tersebut di luar fasilitas kesehatan yakni dari sekolah.

Inda tambahkan Vaksinasi Covid-19 untuk lansia juga perlu diperhatikan pada tahap penyaringan. Ada 5-10 pertanyaan khusus untuk layak atau tidak divaksin Covid-19, seperti memiliki 5 penyakit komorbit, mudah lelah, hingga pertanyaan yang merujuk pada kerentanan pada lansia.

“Maka di meja pemeriksaan agak memakan waktu, karena di meja inilah para bapak atau ibu layak divaksinasi atau tidak. Juga ada beberapa pertanyaan khusus yang ditujukan seperti apakah para lansia ini rentan atau tidak, maka harus dipastikan dulu,” Tutur dr. Inda.

Selanjutnya, M.N. Suprinurhayati (64) warga Kelurahan Kramat Jati RT 004/RW 010, menyampaikan bahwa dirinya baik-baik saja setelah keluar dari ruang observasi yang merupakan tahap terakhir dari proses vaksinasi Covid-19. Ia pun mengaku tidak merasakan pegal ataupun demam.

“Saya merasa biasa saja, sehat-sehat saja. Alhamdulillah,” Ungkapnya. [Kominfotik JT/AD]

Pos terkait