Rawa Bunga Pilih Penyemprotan Disinfektan pada Malam Hari

Foto Dok. Tim Gugus Tugas RW Kelurahan Rawa Bunga

Barometernews.id | Jakarta, – Berbeda dari wilayah lainnya, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Tingkat RW Kelurahan Rawa bunga, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan pada malam hari di RW 01.

Dwi Lestari selaku Ketua Tim Gugus Tugas Tingkat RW, menyampaikan, penyemprotan disinfektan tersebut dilakukan pada malam hari karena di wilayah tersebut merupakan tempat kegiatan masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Kita melakukan kegiatan penyemprotan pada malam hari karena di wilayah RW 01, sebagian besar adalah pasar,” Ujar Dwi, Selasa (09/06).

Menurutnya, penyemprotan di malam hari dilakukan agar tidak mengganggu kegiatan warga setempat. Adapun waktu penyemprotan yang dipilih yakni pukul 20.00-23.30 WIB.

Disamping penyemprotan disinfektan, Dwi berharap para seluruh warga agar terus mengikuti anjuran dari pemerintah, untuk tetap melakukan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Mulai dari mejaga jarak, menggunakan masker, rajin mencuci tangan, sedia hand sanitizer (pembersih tangan) untuk melindungi diri dan keluarga.

“Semoga wilayah dapat terhindar dari virus dan penyakit apapun dan yang penting masyarakat sadar akan kebersihan dan kesehatan,” Tambahnya.  [Kominfotik JT/OS]

Pos terkait