SD IT An-nur Pidie Jaya Gelar Ekstrakurikuler Bersama Wali Murid

Istimewa

Barometernews.id | Pidie Jaya, – SDIT AN-NUR PIDIE JAYA kembali mengadakan ektrakulikuler bersama wali murid, tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi dengan orang tua/wali murid SDIT An- Nur Pidie Jaya. (16/12/19).

Dalam kesempatan ini Ustad Zainuddin Taib selaku Komite SDIT An- Nur Pidie Jaya menyampaikan rasa terima kasih yang tidak terhingga kepada pihak manajemen sekolah karena dengan acara ini para orang tua saling mengenal dan bertutur sapa satu sama lainnya,

Bacaan Lainnya

Beliau juga menyampaikan bahwa tidak hanya para siswa yang berteman dengan siswa di sekolah namun juga orang tua harus saling kenal dan saling mempererat silaturahmi.

“Insya Allah untuk pembagian rapor semester ini sekolah SDIT An- Nur Pidie Jaya akan mengagendakan pembagian rapor setelah shalat subuh sekalian family camp di malam jumat yang akan datang,” Sebut Zainuddin.

Kata sambutan selanjutnya disampaikan Bapak Mustafa yang mewakili dari orang tua ananda Dafi Sahil Amin dalam kesempatan ini beliau menyampaikan pesan bahwa ternyata bahwa orang tua sering bertemu di pemerintahan dan ternyata para anak-anak bersekolah di tempat yang sama yaitu SD IT An-Nur Pidie Jaya.

Namun sebelum melakukan perlombaan para siswa SDIT An-Nur Pidie Jaya tidak lupa untuk murajaah terlebih dahulu.

Pada kesempatan ini terdapat beberapa perlombaan untuk para siswa dan orang tua di antarannya. bermain puzzle, tarik tambang, lari goni, membawa bola dengan tali dan beraneka macam lomba lainnya.,selain itu terdapat juga perlombaan untuk orang tua di antaranya berjalan dengan menggunakan bakiak, tarik tambang tambang, dan menbawa bola secara berpasangan. (Red/Faz)

Pos terkait