Tindak Lanjut Aduan Warga, PPSU Kelurahan Rambutan Bersihkan Saluran

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Jakarta, – Dalam rangka menindaklanjuti aduan warga, Petugas Penanganan Sarana Umum Kelurahan Rambutan melakukan pembersihan saluran.

Pembersihan saluran dilakukan di Jalan Delima 013 RW 03 Kelurahan Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (31/03). Hal ini diungkapkan Lurah Rambutan Ikhwan M. Ali saat dihubungi Tim Sudin Kominfotik Jakarta Timur.

Bacaan Lainnya

Ikhwan mengatakan, panjang saluran air yang dibersihkan sepanjang 15 meter dengan lebar 40 hingga 60 cm menurunkan 4 petugas PPSU.

“Kami berharap apa yang kami lakukan dapat mencegah genangan disaat hujan dengan intensitas tinggi, dan membuat lingkungan tetap bersih dan nyaman,” Ucapnya.

Diharapkan warga tidak ada yang membuag sampah di dalam saluran atau di tempat lain demi tetap menjaga lingkungan bersih dan indah. Kami juga menghimbau warga di Kelurahan Rambutan rutin melaksanakan kerja bakti agar lingkungan yang kita tempati jauh dari penyakit jika lingkungan bersih,” Tutupnya. [Kominfotik JT/JS].

Pos terkait