Barometernews.id | Jakarta, – Wakil Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta menggelar Aksi Serap Aspirasi Tahun Anggaran 2021 yang diadakan di Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (03/03).
Kegiatan yang dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi, Camat Kramat Jati, Eka Darmawan, Lurah Cawang, Didik Diarjo, dan perwakilan warga Kelurahan Cawang.
“Inti dari Serap Aspirasi ini kita ingin mendengarkan aspirasi masyarakat terkait dengan usulan-usulan supaya kita lebih bisa menyerap aspirasi masyarakat nanti kita komunikasikan kepada Wali Kota, Camat, Lurah dan juga Kepala Suku Dinas untuk merespon keluhan-keluhan dari masyarakat,” Ujar Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi.
Ia menyebutkan, kedepannya Ia bisa semakin dekat dengan rakyat sehingga bisa cepat merespon keluhan-keluhan masyarakat.
Selain itu, Ia pun meminta agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan yang sudah diarahkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dengan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak).
“Saya mengimbau agar masyarakat tetap disiplin menerapkan, menjalankan protokol Covid-19 dan ini menjadi tanggung jawab kita semua. Mudah-mudahan Allah SWT segera mengangkat penyakitnya dari negeri kita ini,” Ucapnya. [Kominfotik JT/VS]