Warga Kelurahan Cawang Ajukan Aspirasi Langsung kepada Anggota DPRD DKI

Foto Dok. Komisi A DPRD DKI Jakarta

Barometernews.id | Jakarta, – Warga Kelurahan Cawang mengajukan aspirasi terkait permasalahan wilayah kepada Ketua Komisi A DPRD Provinsi DKI Jakarta, Mujiono, dalam kegiatan reses di RT 002/RW 05, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (14/03).

Kegiatan ini dihadiri oleh, Lurah Cawang, Didik Diarjo, Kepala Satgas Pol PP Kelurahan Cawang, Suhendar, Ketua RW 05, Chusnul Chotimah, Ketua RT 002, Indra. Adapun kegiatan ini digelar dengan mengedepankan protokol kesehatan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak).

Bacaan Lainnya

Ketua Komisi A DPRD Provinsi DKI Jakarta, Mujiono, mengatakan, reses ini kegiatan wajib untuk para anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta untuk turun ke masyarakat untuk mendengarkan, mencatat dan  memperjuangkan aspirasi warga.

Dalam reses ini, Kami juga mensosialisasikan tentang vaksinasi Covid-19 yang sedang dijalankan oleh Pemprov DKI Jakarta untuk para Lansia,  juga terkait dengan BST (Bantuan Sosial Tunai), bahkan program UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah ), serta JakWifi.

Ia berpesan, warga Kelurahan Cawang agar selalu menjaga protokol Covid-19 dengan baik dan benar sehingga angka penularan bisa terputus.

Sementara itu, Lurah Cawang, Didik Diarjo, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ketua Komisi A DPRD Provinsi DKI Jakarta di wilayah Kelurahan Cawang, yang dapat mendengarkan dan menyerap aspirasi warga untuk sama-sama membangun DKI Jakarta.

“Warga sangat antusias menerima kunjungan anggota Dewan dan dapat memberikan solusi untuk memecahkan suatu masalah. Semoga dengan kehadirannya di wilayah Kami warga merasa senang dan lega mencurahkan aspirasi,” Ujar Didik. [Kominfotik JT/VS]

Pos terkait