Warga Korban Kebakaran di Pinang Ranti Terima Bantuan dari Sudin Sosial

Foto Dok. Kelurahan Pinang Ranti

Barometernews.id | Jakarta, – Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Timur memberikan bantuan kepada warga korban kebakaran, di Jalan Nirbaya II, RT 010/RW 03, Kelurahan Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Selasa (13/07). Adapun kebakaran tersebut berdampak 30 jiwa yang terdiri dari 12 KK, dan 12 bangunan yang menjadi korban kebakaran.

“Sudin Sosial telah memberikan bantuan hari ini, kepada korban kebakaran yang terjadi kemarin (12 Juli 2021),” Jelas Lurah Pinang Ranti, Haris Indrianto.

Bacaan Lainnya

Haris mengatakan, bantuan yang diberikan berupa matras, air mineral, biskuit, selimut, terpal, masker, dan hand sanitizer.

“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi para korban, yang saat ini mengungsi di beberapa rumah warga, ada juga sebagian di rumah saudaranya,” Tutur Haris. [Kominfotik JT/AD]

Pos terkait