PPSU Kuras Endapan Lumpur dan Tumpukan Sampah di Jl. Raya Tipar Cakung

Foto Dok. Kelurahan Cakung Barat

Barometernews.id | Jakarta, – Dalam mengantisipasi terjadinya genangan, petugas PPSU Kelurahan Cakung Barat menguras saluran mikro di Jalan Raya Tipar Cakung, Gang Pelajar RW 09, Kelurahan Cakung Barat, Jakarta Timur.

Dengan mengerahkan 10 petugas PPSU, endapan sampah dan sedimentasi lumpur yang menumpuk disaluran mikro lingkungan padat penduduk sepanjang 30 meter tersebut diangkut petugas.

Bacaan Lainnya

Lurah Cakung Barat, Rahmat Arif, menegaskan, pihaknya terus berupaya memberikan rasa aman bagi warganya dari genangan dan banjir di musim hujan. Pengurasan saluran dilakukan secara bergantian, sehingga volume debit air dapat dikendalikan.

“Kita kuras hingga air mengalir normal, sehingga terjadi datangnya hujan deras kita harapkan tidak terjadinya genangan,” Katanya saat dikonfirmasi, Rabu (27/10).

Ia pun menjelaskan, hasil pembersihan saluran tersebut, sebanyak 10 karung berisikan sampah dan lumpur berhasil diangkut petugas.

Ia pun mengajak masyarakat agar terus lakukan upaya hidup bersih dan sehat. Selain menjaga kebersihan lingkungan, pengurasan saluran ini sebagai perhatian dalam menjaga kebersihan.

“Pentingnya kolaborasi masyarakat akan menjaga kelestarian lingkungan dengan tidak membuang sampah di saluran,” Pungkasnya. [Kominfotik JT/AJ]

Pos terkait