27 Kader PKK Kota Jakarta Timur Ikut Pelatihan Membuat Mie Sehat

Foto Dokumentasi

Barometernews.id | Jakarta, – Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Kota Administrasi Jakarta Timur, memberikan pelatihan pembuatan mie sehat dalam upaya mendorong warga bangkit dari pandemi COVID-19.

Pelatihan ini diadakan di Showroom Industri PT RB Tekno Mitra Indonesia, yang dihadiri langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) Kota Jakarta Timur, Diah Anwar dan kader PKK Tingkat Kecamatan.

Bacaan Lainnya

Kepala Suku Dinas PPKUKM Kota Administrasi Jakarta Timur, Igan Muhammad Faisal, mengatakan, pihaknya akan terus memberikan pelatihan untuk modal usaha warga. Karena dengan begitu, mereka bisa bangkit setelah pandemi COVID-19 membuat semua masyarakat terpuruk.

“Dengan keterampilan yang didapat, nantinya warga bisa membuat usaha sendiri,” Kata Igan, Kamis (23/07).

Ia mengatakan, pelatihan pembuatan mie sehat ini aman dikonsumsi karena terbuat dari bahan alami seperti buah naga, dan daun katuk.

“Jadi tak ada lagi bahan campuran lainnya karena mie yang dibuat benar-benar dari bahan alami,” Ujarnya.

Dalam pelatihan tersebut, Igan melihat antusias pada anggota PKK dan berharap agar mereka dapat memberikan ilmu yang didapat kepada warga, dalam rangka meningkatkan perekonomian warga di masa pandemi COVID-19. Selain itu, diharapakan ini menjadi salah satu kegiatan untuk menumbuhkan industri baru atau peningkatan di wilayah Jakarta Timur.

Dari pelatihan pembuatan mie sehat ini, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur, Diah Anwar, mengapresiasi pelatihan pembuatan mie dengan bahan alami ini.

“Karena menggunakan bahan alami dapay menghasilkan warna yang menarik. Ini sangat bagus kedepannya bagi para kader PKK, menambah ilmu dan bisa dikembangkan untuk meningkatkan perekonomian,” Kata Diah.

Ia berharap, agar para kader dan anggota PKK yang hadir dapat memberikan informasi ke warga wilayahnya masing-masing. [Kominfotik JT/JS]

Pos terkait